Tilawati

Penuh Antusias, Ratusan Santri TPQ Penyuluh Agama Kemenag Sinjai Ikuti Wisuda Akbar


4 bulan yang lalu


penuh-antusias-ratusan-santri-tpq-penyuluh-agama-kemenag-sinjai-ikuti-wisuda-akbar

SINJAI – Sebuah momen penuh kebahagiaan dan kebanggaan terlihat di Cafe Amaly Sinjai, tempat berlangsungnya wisuda akbar santri TPQ Penyuluh Agama Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sinjai, pada Senin pagi, 23 Desember 2024. Kegiatan yang dilaksanakan pada pukul 07.30 hingga 12.30 Wita itu diikuti oleh 815 santri.

Ratusan santri yang berasal dari berbagai TPQ di bawah naungan Kemenag Kabupaten Sinjai tersebut hadir dengan penuh antusias, bersama keluarga dan para pembimbing. Acara ini menjadi ajang penghargaan atas pencapaian mereka dalam pembelajaran Al-Qur'an.

Dalam sambutannya, kepala Kemenag Kabupaten Sinjai memberikan apresiasi yang mendalam terhadap para santri, guru, dan orang tua yang telah berperan besar dalam keberhasilan pendidikan Al-Qur'an di wilayah tersebut. Ia juga menegaskan komitmen Kemenag Sinjai untuk terus mendukung program-program pendidikan Al-Qur'an di daerah Sinjai.

Wisuda ini tidak hanya menjadi momen kebanggaan bagi para santri, tetapi juga sebagai simbol sinergi antara pemerintah, masyarakat, dan lembaga pendidikan untuk mencetak generasi Qur'ani yang berakhlak mulia dan siap menjadi pelopor kebaikan di masyarakat.

Kegiatan tersebut diharapkan membawa keberkahan bagi seluruh pihak yang terlibat serta menjadi motivasi untuk terus meningkatkan pendidikan Al-Qur'an di Kabupaten Sinjai. (ron/eko)